Penderita ngorok bisa berakibat tekanan darahnya melomjak naik.
Ada kabar baik bagi penderita hipertensi yaitu silahkan melakukan survei diri sendiri perihal mengorok(mendengkur) ini.Silahkan bertanya kepada pasangan tidur anda apakah nafas anda berbunyi alias ngorok
Pertanyaan ini sangat sederhana namun anda harus hati hati karena pasti ada orang yang tersinggung saat mendapat pertanyaan ini.Siapa yang mau diberi label mengorok(mendengkur) yang bisa berakibat mengganggu pergaulan atau hubungan sosial-emosional dengan sekitarnya,khususnya pasangan hidupnya?
Bila anda mengorok dan anda mengidap hipertensi silahkan menyampaikan informasi ini kepada dokter anda.(Tidak semua dokter anda menanyakan masalah ini).
Bila anda mengorok atau mendengkur,pastikan apakah anda mengalami OSA(Obstructive Sleep Apnea).Hal ini bisa ditentukan dengan pemeriksaan kondisi anda saat tidur yaitu dengan sleep study(bisa mobile ditempat tinggal anda atau di Sleep Center di Rumah Sakit).
Bila anda dipastikan menderita OSA,tersedia mesin pompa untuk anda pergunakan pada waktu tidur.(dipasang sendiri saat anda mau tidur ).Harga mesin bervariasi antara 5-20 juta yang akan menjadi mesin pembantu anda saat tidur(ingat,1/3 umur kita untuk tidur).
Bila anda tidak mau atau tidak mampu menggunakan alat ini anda bisa minta bantuan dokter THT untuk mengatasi masalah anda,kemungkinan operasi ada(septoplastik,konkotomi,operasi amandel,uvuloplastik dengan bantuan laser dsb.nya).
Senin, 10 September 2007
MESIN POMPA UNTUK PENDERITA NGOROK
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar